Sekdakab Deliserdang Bagikan 2 Ribu Masker di Jalanan

Editor: metrokampung.com
Sekdakab Deliserdang, Darwin Zein (kiri) ketika membagikan masker gratis kepada warga.

Lb Pakam, metrokampung.com
Memutus penyebaran virus covid 19, Pemkab Deli Serdang, terus bergerak dengan melakukan berbagai langkah. Sekdakab Deli Serdang bersama Kepala OPD dan ASN dilingkungan Pemkab Deli Serdang serta Pramuka Deli Serdang membagikan 2 ribu masker kain secara gratis dengan menyasar pengendara mobil, sepeda motor dan becak di Lubukpakam, Jum’at (8/5/2020). Terdapat 3 titik pembagian masker gratis ini yaitu Persimpangan  Jalan Sutomo, Simpang empat  Jalan Pantai Labu dan persimpangan jalan menuju kota Lubuk Pakam. Sebelumnya juga Kamis (7/5/20) Sekda membagikan masker kepada warga pengendara kendaraan di Kecamatan Tanjung Morawa

Sekdakab Deli Serdang H Darwin Zein S.Sos mengatakan , agar masyarakat selalu memakai maskernya dalam beraktivitas di luar rumah, kemudian kalau ada keluarga yang datang dari daerah perantau yang masuk ke Deli Serdang agar melaporkan diri ke Kadus (kepala dusun) atau kepada kepala desa setempat dan juga relawan desa.

Selain itu,  kadus Serta perangkat desa diharapka wajib pro aktif berperan serta bersama mendata warga yang masuk wilayah muba menggalakkan kembali wajib lapor 1×24 jam tujuannya adalah selain mengamankan desa kita juga mendata warga yang masuk desa atau mudik. Karena diwajibkan isolasi mandiri 14 hari di desa masing masing yang tujuannya menekan penyebaran covid 19 di Deli Serdang

” Selain itu mari kita gerakan Budayakan selalu cuci tangan pakai sabun di air mengalir, bila merasakan gejala demam tinggi lapor ke fasilitas kesehatan terdekat agar diberikan pengobatan,” katanya.

Dijelaskan Sekda, pembagian masker ini bentuk kepedulian dan perlindungan terhadap masyarakat dalam mencegah penyebaran virus Corona. Sebagaimana yang telah di canangkan Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan “Adanya pembagian masker ini, kami berharap.masyarakat semakin sadar, akan bahaya virus corona ini,"ungkap Sekda.

“Mohon masyarakat, agar selalu menggunakan masker dalam setiap aktifitas. dan tidak lupa juga untuk selalu cuci tangan,” katanya.

Ditambahkannya, kalau ada keluarga yang datang baik itu dari luar daerah, maupun kabupaten lain untuk melapor. 

“Kalau ada memang ada gejala panas yang tinggi, maka segeralah datang kefasilitas kesehatan terdekat. Dan kami minta kejujuran kita bersama mari kita gotong royong bersama saat ini untuk meminimalisir penyebaran covid 19," pungkasnya.(dra/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini