Jelang Masa Pendaftaran, Vandiko Timotius Gultom Terima Formulir B.1 KWK dari Partai Demokrat

Editor: metrokampung.com
Foto bersama Vandiko Gultom dengan Wasekjen DPP Demokrat dalam suasana Penyerahan formulir B1. KWK Partai demokrat.
Samosir, metrokampung.com
Menjelang masa pendaftaran,  balon bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom menerima Formulir Model B.1-KWK dari Partai Demokrat, Senin (24/08/2020).

Penyerahan formulir tersebut, yang diterima  Vandiko Gultom, diserahkan langsung oleh Wasekjen Partai Demokrat, Siti Nur Azizah bertempat di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta.

Turut disaksikan wasekjen partai demokrat lainnya seperti, Andi Timo Pangerang, Putu Supadma Rudana, Renanda Bachtar, Ingrid Kansil, Muhammad Rifai Darus, Jansen Sitindaon, Imelda Sari, Irwan, serta Agust Jovan Latuconsina, serta ketua DPD partai Demokrat Samosir Binsar Tri Sakti Sinaga.

Suasana penyerahan formulir B.1 KWK, partai demokrat di kantor DPP partai Demokrat, jakarta senin (24/08).
Melalui seluler Whatt App, kepada media, balon bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom mengatakan B1 KWK yang diterimanya tersebut, merupakan salah satu syarat, yang akan diserahkan ketika mendaftar ke KPUD Samosir.

"Kami bersyukur telah menerima SK dari DPP Demokrat. Ini sebagai syarat dukungan resmi model B.1-KWK Parpol tentang surat pencalonan yang wajib dan akan kami serahkan disaat mendaftar di KPU Samosir," ungkap Vandiko Gultom.

Penyerahan B1 KWK, tersebut juga disertai dengan penandatangan fakta integritas antara Vandiko Gultom dengan DPP Partai Demokrat.(horas/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini