Darwis Sinulingga Pimpin PWI Langkat Periode 2020-2023, Hermansyah : Wartawan Harus Berani Mengkritisi

Editor: metrokampung.com
Pataka : Ketua PWI Langkat terpilih, Darwis Sinulingga saat dilantik dan menerima petaka PWI dari Ketua PWI Sumut, H. Hermansyah.

Langkat, Metrokampung.com
Untuk melanjutkan roda organisasi PWI, telah digelar Konferensi PWI Perwakilan Kabupaten Langkat, di gedung PKK Langkat, di Stabat, Selasa(15/12). Hasilnya, Darwis Sinulingga dari harian Metro Langkat-Binjai telah terpilih sebagai pimpinan (ketua) PWI Perwakilan Langkat yang baru periode 2020- 2023 setelah unggul 14- 11 suara atas rivalnya, Hery Putra Ginting(hr Analisa) dalam pemilihan yang ikut fisaksikan oleh Ketua PWI Sumut, H. Hermansyah.

Ketua PWI Sumut, H. Hermansyah dalam sambutan penutupnya mengucapkan selamat kepada Darwis dan para pengurus yang terpilih.  Katanya, kita sudah disuguhi pesta demokrasi yang hebat dan luar biasa. 

"Jadi, siapapun yang menang, tidak jadi masalah, karena sudah dipilih melalui proses pemilihan yang fair dan demokratis.          
 
Lebih lanjut dia pun menyinggung tentang UKW(Uji Kompetensi Wartawan). Untuk itu, dia berharap pengurus PWI Langkat yang baru dapat menggelar UKW di Kabupaten Langkat, sehingga seluruh wartawan yang bertugas di Langkat kompeten.   Lebih lanjut lagi, dia pun tidak lupa untuk mengajak para wartawan agar bersikap kritis.    

"Ya, sebagai wartawan kita harus kritis. Artinya, kita harus berani dan mau mengkritisi, termasuk mengkritisi kinerja Pemkab. Langkat  biar semakin gencar pembangunan dilaksanakan di Kabupaten Langkat," ujarnya.

Nah, banyak yang bisa dipantau dan dikritisi, ujarnya. Ya, misalnya yang terkait dengan pariwisata, sebab Kabupaten Langkat memang kaya dengan potensi wisata, tapi masih kurang diekspose.

Jadi, angkat beritanya biar objek- objek wisata yang ada tersebar di Kabupaten Langkat bisa diketahui publik. Contoh yang lain, Hermansyah pun menambahkan, kritisi jalan yang buruk ke objek wisata, agar bisa segera diperbaiki. Jadi,  wartawan yang profesional harus punya jiwa dan semangat mengkritisi, agar daerahnya bisa lebih berkembang dan maju. (SR/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini