H.T. Paris Inginkan Eks Kantor Dinas Catpil Sebagai Kantor KONI Langkat

Editor: metrokampung.com
Cocok :Inilah eks gedung kantor  Dinas Catpil Langkat itu, yang dinilai cocok sebagai kantor KONI Kabupaten Langkat.

Langkat, Metrokampung.com
KONI Kabupaten Langkat dibawah pimpinan H.T. Paris sudah menunjukkan eksestensinya, dimana walaupun masih menerima kucuran dana yang kecil dan minim untuk pembinaan para atlit dari 25 induk cabor yang ada di dalamnya, tapi sudah menunjukkan prestasi yang membanggakan. Karena itu, di tahun- tahun yang akan datang, H.T.Paris berharap dana pembinaan itu bisa ditingkatkan.
     
Selain itu, dia juga berharap agar kantor KONI Kabupaten Langkat bisa lebih refresentatif, tidak seperti sekarang yang masih ' menyumpal ' di kompleks stadion T. Amir Hamzah, Stabat.
     
” Ya, sekarang ini kan masih menyumpal di sini. Walaupun sudah dipoles- poles, tetap sajalah kurang mantap, sehingga bisa mengurangi 'marwah' Kabupaten Langkat,” ujar mantan petunju yang tetap saja nampak sangar itu sambil tersenyum, kepada MetroKampung.com, di kantornya, Kamis (24/6).

     
Ada sih rencana mau dipindahkan ke Kompleks GOR Serba Guna Stabat, tambahnya, tapi letaknya kan di belakang. Jadi, ya tetap saja kurang menarik perhatian.
     
“ Maunya ya di depan, jadi bisa dilihat oleh semua orang, seperti di eks kantor Dinas Catatan Sipil (Catpil),“ ujarnya.
     
Jadi, kalau diizinkan, H.T.Paris berharap agar gedung kantor eks Dinas Catpil Langkat yang terletak di jalur jalan lintas Sumatera yang dihibahkan untuk kantor KONI Langkat, bukan GOR Serba Guna yang letaknya di belakang.

” Ya, kalau di eks gedung kantor Dinas Catpil itu, semua orang bisa melihatnya. Jadi, kalau  dipoles pun, ya patenlah, bisa menambah kemeriahan dan keindahan kota Stabat. Apalagi, sampai saat ini eks gedung kantor Catpil Langkat itu masih ditutup dan belum digunakan,“ ujarnya.(BD/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini