Kader PDIP Sumut Dirikan Rumah Aspirasi Rakyat

Editor: metrokampung.com
Pemotongan Nasi Tumpeng : Kader PDIP Sumut, Paul Baja M Siahaan didampingi Ir Ramses Simbolon,M.Sc dan Ir Felixianus Simbolon saat memotong nasi tumpeng dalam acara peresmian dan syukuran Rumah Aspirasi Rakyat di jalan Sei Serayu No.52 Medan, Jum'at (27/1/2023) yang lalu.

Medan, Metrokampung.com
Semua kader PDIP (Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan) wajib mendirikan  Posko (Rumah) Aspirasi Rakyat di seluruh daerah yang ada di Indonesia. Hal itu sesuai dengan penegasan Ketua Umum DPP PDIP, Megawati  Soekarno Putri, yang disampaikannya pada hari ulang tahun PDIP di Jakarta, baru- baru ini. 
       
Dari instruksi tersebut, 3 Kader PDIP Sumatera Utara, masing- masing Paul Baja M Siahaan, Ir Ramses Simbolon M.Sc dan Ir Felixianus Simbolon sepakat memprakarsai pendirian Rumah Aspirasi Rakyat.
       
" Ya, hal ini dilakukan guna melaksanakan amanat dari Ketua Umum DPP PDI P agar menampung segala aspirasi rakyat yang ada di Sumatera Utara, baik itu masalah sosial, politik, olahraga, dan lain sebagainya.  Selanjutnya, kami melalui Tim Rumah Aspirasi akan meneruskan aspirasi rakyat tersebut  ke Partai," ujar Paul Baja M Siahaan, didampingi Ramses Simbolon dan Felixianus Simbolon kepada para wartawan dalam acara peresmian dan syukuran Rumah Aspirasi Rakyat yang digelar di jalan Sei Serayu No. 52 Medan, Jum'at  (27/1/2023).
Peresmian rumah aspirasi itu dilakukan oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut Drs. Rapida Simbolon, SE, MM yang diwakili  oleh Sekretaris DPD PDI Perjuangan Dr Sortarto, M Si. Dalam  acara peresmian dan syukuran rumah aspirasi itu juga digelar berbagai kegiatan, seperti melaksanakan lbadah dengan prosesi kebaktian agama Kristen Katolik yang dipimpin oleh Pastor Jhon Rapinus Saragih, didampingi para suster dan dihadiri puluhan anak berkebutuhan khusus dari SLB Karya Murni Medan Johor serta para pengurus  PDIP DPC Medan serta DPD PDIP Sumatera Utara.
       
Pada siang harinya, acara ramah tamah dan perkenalan bersama Bapak Paul Baja M Siahaan dan Istri Ibu Paulina Basaria Simbolon dengan para  pengurus DPD PDIP, DPC PDIP Medan serta para pengurus sayap partai.
       
Kemudian, pada sore harinya acara tausiyah dan doa bersama digelar bersama Al Ustaz Zainul Arifin Siagian. Selain itu,  pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa yang tinggal di seputaran Kelurahan Babura, Medan Sunggal.
     
Acara pun berakhir dengan pemotongan tumpeng oleh Dr Soetarto, M.Si, Paul Baja M Siahaan dan Al Ustaz Zainul Arifin Siagian. (BD)
Share:
Komentar


Berita Terkini