Sulistianto Mendaftar di Golkar dan PDI-P

Editor: metrokampung.com
Terima Pendaftaran : Pujianto saat menerima pendaftaran Sulistianto. 

Langkat, Metrokampung.com
Mantan Wakil Bupati Langkat, Drs. Sulistianto ikut mendaftar sebagai bakal calon Bupati Langkat untuk meramaikan persaingan yang sehat di Pilkada Langkat tahun 2024 ini, Kamis (18/4/2024). Yang pertama, Sulis datang ke kantor DPD. Partai Golkar Langkat pada sekitar pukul 9.30 WIB.
       
Kedatangan Sulis bersama beberapa orang pendukungnya disambut hangat Ketua Tim Penjaringan DPD. Partai Golkar Langkat, Pujianto, SE. Selesai mendaftar dan menyerahkan berkas pendaftarannya, Sulis pun melakukan sesi foto bersama.
Bincang-Bincang : Sulis saat bincang- bincang dengan Pujianto. 

Setelah itu, Sulis pun berbincang- bincang santai dengan Pujianto.

Di DPD Partai Golkar Langkat, Sulis jadi pendaftar yang ke-2 setelah Tiorita br Surbakti. Setelah mendaftar ke Golkar, Sulis pun mendaftar ke PDI-P. 
       
Bedanya, di PDI-P Sulis menjadi orang pertama yang datang mendaftar. Ya, begitu dibuka, dia langsung datang mendaftar.        
       
Nah, dari pantauan Metrokampung, Sulis tampil sederhana dan hanya didampingi oleh beberapa orang pendukungnya.            
Serahkan Berkas : Sulis saat menyerahkan berkas pendaftarannya kepada Tim Penjaringan DPC. PDI-P Langkat. 

" Ya, biar saja kalau banyak orang memandang sebelah mata, bang. Yang penting kita tetap semangat untuk membangun Langkat dan melakukan perubahan ke arah yang lebih baik," ujar Sulis sambil tersenyum usai mendaftar di kantor DPD. Partai Golkar Langkat.

" Yang penting, saya Optimis dan siap menjadi Bupati/ Wakil Bupati Langkat untuk memajukan Langkat ke depan," tambahnya.

PDI-P Tetap Solid
       
Sementara itu, di kantor DPC PDI-P Langkat, kedatangan Sulis disambut oleh Sekretaris DPC PDI-P Langkat yang juga Sekretaris Tim Penjaringan, Ahmad Muhajir dan anggotanya, Hery Lesmana.
       
Usai mendaftar, Sulis pun bincang- bincang santai dengan Muhajir dan Hery.
       
" Harapan saya, pendaftaran saya ini diterima dan selanjutnya, jika nanti diridhoi Allah saya menang dan bisa memimpin Langkat ke depan,  saya siap untuk bekerja maksimal dan berjuang bersama PDI- P guna memajukan Langkat," ujar Sulis.
       
Sementara itu, Muhajir menegaskan, PDI-P tetap solid. Buktinya, PDI-P kembali berhasil merebut 7 kursi di DPRD Langkat.    
       
"Ya, kami tetap 7 kursi, dengan 4 muka lama dan 3 muka baru," ujar Muhajir seraya menjelaskan bahwa ke-4 muka lama itu adalah Ralin Sinulingga, Drs. Pimanta Ginting, Juriah dan Romelta Ginting, SE.

"Yah, pokoknya kita harus berusaha. Kalau Allah ridho, maka jadilah, tak ada lagi yang bisa menghalanginya," pungkas Sulis. (BD)
Share:
Komentar


Berita Terkini