Unjuk Rasa di Gedung DPRD Kabupaten Toba, Kapolres Sambut Positif Peserta Aksi

Editor: metrokampung.com

Toba, metrokampung.com
Kapolres Toba ungkapkan, bahwa kondisi di sekitar Gedung DPRD Kabupaten Toba saat demo Aliansi Wartawan Masyarakat (AWAS) berjalan kondusif. Para peserta aksi menyampaikan pendapatnya dengan pengamanan dari pihak kepolisian.

AKBP  V.J Parapaga S.I.K mengemukakan, terjadinya sesuatu ketidak kondusifan, akibat dari mis komunikasi, ungkapnya saat memberikan sambutanya di tengah para hadirin pelaku aksi Kamis siang (4/9/2025) di teras gedung DPRD Kabupaten Toba.

Dirinya juga mengapresiasi peserta aksi yang telah menyampaikan pendapat secara tertib. Ratusan personel gabungan dari TNI/POLRI dan stakeholder turut melakukan pelayanan dan pengamanan secara humanis.

Sebelumnya  (AWAS) menggelar aksi damai di Gedung DPRD Kabupaten Toba guna menuntut transparansi dan keterbukaan informasi publik dalam menjalankan fungsinya sebagai legislator dalam pemerintahan Kabupaten Toba. Menurut orator aksi Sahala Saragi, SH,  DPRD Kabupaten Toba belum menunjukkan kinerja yang signifikan sebagai wakil rakyat.

Transparansi dan keterbukaan publik dalam pengelolaan APBD Kabupaten Toba untuk memastikan kebijakan yang berpihak kepada rakyat, seperti penanganan isu-isu publik yang tengah berkembang dewasa ini, "ungkap Sahala Saragi, SH pada konferensi persnya usai membubarkan diri siang itu. 

AWAS pada tuntutanya, berharap mendapatkan perhatian serius selaku legislator Kabupaten Toba untuk memperbaiki kinerja sebagai wakil rakyat dan meningkatkan transparansi serta akuntabilitas dalam tuntutan:
1. Meminta kepada DPRD Kabupaten Toba memberikan secara utuh laporan keterangan pertangungjawaban(LKPJ) Tahun 2021-2024 di kepemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Toba, Ir. Poltak Sitorus/Tonny Simanjuntak,SE, dan Pemerintahan Selanjutnya.
2. Meminta kepada DPRD Kabupaten Toba untuk membuat media center sehingga keterbukaan informasi publik reses kunjungan dan bentuk kegiatan lainnya dapat di akses.
3. Meminta dan transparansi Data Gaji, Tunjangan, Dana Aspirasi seluruh anggota DPRD Kabupaten Toba setiap Tahun.
4. Meminta dan transparansi data alokasi efesiensi anggaran sebesar 51 Milyar Tahun 2025.
5. Meminta dan transparansi data penyaluran dana CSR (TJSL) dan dana CD Perusahaan Lembaga, Instansi kepada DPRD Kabupaten Toba Terutama Masa pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Toba, Ir. Poltak Sitorus/Tonny Simanjuntak, SE.
6. Meminta DPRD Kabupaten Toba untuk duduk bersama dengan Forkopinda dalam pengelolaan sumber daya minerba demi ekonomi masyakarat dan penambahan PAD Kabupaten Toba.
7. Meminta DPRD Kabupaten Toba untuk memanggil Injourney dalam bentuk rapat dengar pendapat (RDP) tentang transparansi anggaran event international Jetski dan F1H20 sejak tahun 2023-2025.
8. Meminta kepada DPRD Kabupaten Toba agar memberikan hasil audit Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Tahun Anggaran 2024/2025.


Aksi unjuk rasa AWAS pada Kamis di hadiri unsur pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Toba, OPD se-Kabupaten Toba, Wakil Bupati Toba, Kejari, Kapolres, Dandim 02-TU dan stake holders lainya.(e/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini