Pantai Labu, Metrokampung.com
Ketua TP-PKK Kabupaten Deli Serdang Ny.Jelita Asri Ludin Tambunan dan Ketua I Bidang Pembinaan Karakter keluarga Ny.Asniar Lom Lom Suwondo dan rombongan sambangi Desa Pematang biara kecamatan Pantai Labu, Senin (6/10/2025).
Kunjungan Ny.Jelita Asri Ludin Tambunan dan Ny.Asniar Lom Lom Suwondo melihat langsung kegiatan Tim monitoring dan Evaluasi Desa Percontohan pelaksanaan 10 program Pokok PKK kategori PAAR (Pola Asuh Anak dan Remaja) serta Bangga Kencana.
Ketua TP-PKK Deli Serdang Ny.Jelita Asri Ludin Tambunan dalam arahannya mengatakan monitoring dan evaluasi (Monev) PAAR (Pola Asuh Anak dan Remaja) dan Bangga Kencana adalah proses rutin untuk mengukur dan menilai keberhasilan program pemerintah dalam menciptakan keluarga berkualitas dan lingkungan sehat, fokus pada kependudukan, keluarga berencana (KB), dan penurunan stunting.
Kegiatan ini melibatkan pengumpulan data, pelaporan kegiatan, dan penilaian kinerja untuk mengidentifikasi masalah dan kendala di lapangan, serta merumuskan solusi agar program mencapai tujuannya, katanya.
"Saya berharap kepada Ketua TP-PKK Desa Pematang Biara dapat terus membina kadernya agar desa ini mendapat hasil terbaik dan saya doakan desa ini mendapat juara," paparnya.
Camat Pantai Labu Ahmad Turmuji S.STP diwakili Sekretaris Camat Azizur Rahman S.STP, M.Si mengucapkan selamat datang kepada Ketua TP-PKK Deli Serdang Ny.Jelita Asri Ludin Tambunan, Ny.Asniar Lom Lom Suwondo dan rombongan serta Tim Monitoring dan Evaluasi Desa Percontohan Pelaksanaan 10 program pokok PKK Kategori PAAR dan Bangga Kencana.
"Harapan kami mudah-mudahan kami di beri hasil terbaik," ujar sekcam.
Sementara itu Ketua TP-PKK Desa Pematang Biara Ny.Tiara Suci Prameswari Abdul Haris dalam laporan eksposnya memaparkan beberapa program inovasi PKK desa kategori PAAR yang telah di laksanakan yakni "Mama Bersih" atau makan malam bersilaturahmi yang mana melakukan sosialisasi kepada warga tentang tujuh bidang PAAR.
Selain itu PKK Desa bersama Pemerintahan Desa Pematang biara telah melaksanakan inovasi KERABI (Kemah Remaja Pematang Biara) yang tujuan juga untuk memberi sosialisasi kepada remaja tentang penyalahgunaan narkoba, sek bebas , geng motor, pernikahan dini serta bijak mengunakan medsos," ujar Ny.Tiara Suci Prameswari.
"Ada juga inovasi KPK atau kunjungan ke pengajian anak serta kunjungan ke sekolah sekolah dan mengadakan Les Calistung untuk anak yang belum bisa membaca dan berhitung," bilangnya.
Hadir pada monitoring dan evaluasi ini Ketua TP-PKK Kecamatan Ny.Shakila Ahmad Turmuji, Kepala Puskesmas Pantai Labu dr.Benny L.Bukit, M.Kes, mewakili kepala Desa Pematang Biara Bani Yamin, Babinsa, Babinkamtibmas serta tokoh masyarakat.(Lubis/MK)


