Pagar Merbau, Metrokampung.com
Kabupaten Deli Serdang Kembali kehilangan salah satu tokoh agama yang sering membawa kesejukan dan kerukunan beragama khususnya di Kabupaten Deli Serdang.
Tokoh agama tersebut adalah H.Waluyo yang wafat tanggal 3 Oktober 2025 sekitar pukul 15.00 Wib.
Almarhum H.Waluyo tutup usia 71 tahun semasa hidup sebagai Ketua FKUB ( Forum Kerukunan Umat beragama) Kabupaten Deli Serdang serta Sekretaris Majelis ulama Indonesia ( MUI) Deli Serdang.
Pada kesempatan ini Wakil Bupati Deli Serdang Lom Lom Suwondo hadir takjiah di kediaman Almarhum H.Waluyo di Desa Sidoharjo I Pasar Miring Kecamatan Pagar Merbau Kabupaten Deli Serdang, Sabtu (4/10/2025).
Wakil Bupati Deli Serdang Lom Lom Suwondo di hadapan para pelayat dan keluarga mengatakan kita kehilangan salah satu guru tokoh agama yang selalu membawa kesejukan di Kabupaten Deli Serdang ini.
Beliau Almarhum H.Waluyo di Panggil Allah SWT , bukan karena dokter yang tak pandai juga bukan obat yang tak mujarab , namun di luar kuasa kita Allah SWT lebih menyayangi diri Almarhum, katanya.
Walaupun berat hati kita yang di tinggalkan, namun kita harus merelakan kepergiannya , mari lah kita antar Almarhum ke tempat peristirahatan terakhirnya dengan ikut menyolatkan serta mendoakan agar di ampuni segala dosa- dosanya serta di terima amal baiknya dan di tempat kan di sisi Nya, terang Wabup.
Kepada keluarga yang tinggalkan Istri dan anak -anak nya sekalian agar dapat tanah menerima cobaan ini dan selalu mendoakan Almarhum orang tua nya agar di tempatkan di sisi nya.Tutup Wakil Bupati Lom Lom Suwondo.
Hadir pada Takjiah tersebut Ketua MUI , Sumut, Ketua MUI Deli Serdang, Anggota DPRD Sumut Hj Anita Lubis, para OPD, Camat Pagar Merbau Junaidi SE, MM, Kapolsek Pagar Merbau Iptu Ronald Sihite, Pimpinan Ormas keagamaan Nahdlatul ulama( NU), Muhammadiyah ,Al Washliyah , Anggota DPRD DS Daniel Ginting serta rekan sejawat Pengurus FKUB dan MUI Deli Serdang.(Lubis/MK)

