Wabup Samsul Tanjung : Mari Berdoa, Labura Terhindar dari Bencana, Sembari Salurkan BLTS Kepada 15.817 Warga di Kantor Pos Aek Kanopan

Editor: metrokampung.com

LABURA, metrokampung.com
Wakil Bupati Labuhanbatu Utara, Dr. H. Samsul Tanjung, ST., MH, menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Labuhanbatu Utara,Propinsi Sumatera Utara Khusus nya di tengah cuaca yang ekstrim ini mari lah kita Berdoa kepada Allah SWT,Tuhan yang maha Esa agar Labuhanbatu Utara (Labura) terhindar dari Bencana dan kita tetap dalam Lindungan nya ,Cetus Wabup sembari  menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Sementara (BLTS) kepada masyarakat di Kantor Pos Aek Kanopan secara simbolis, Kamis (27/11).


Program bantuan yang merupakan bentuk perhatian Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto melalui Kementerian Sosial, yang penyalurannya dilakukan bekerja sama dengan jaringan Kantor Pos di seluruh daerah, di Aek kanopan terpantau , di hari kamis ini Walau di guyur hujan dan gerimis seharian masyarakat yang telah tercatat sebagai penerima BLTS tertib menunggu antrian,  Kabupaten Labuhanbatu Utara, total penerima BLTS tercatat 15.817 warga yang tersebar di 8 kecamatan.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Samsul Tanjung menyampaikan bahwa bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dan membantu memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.


“Kami berharap bantuan ini dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, khususnya untuk kebutuhan keluarga. Semoga dapat memberi manfaat nyata bagi masyarakat,” ucap Wabup.
    
Di Himbau Samsul Tanjung,kepada masyarakat Kabupaten Labuhanbatu Utara, Khusus nya di tengah cuaca yang ekstrim ini mari lah kita Berdoa kepada Allah swt ,Tuhan yang maha Esa agar Labuhanbatu Utara (Labura) terhindar dari Bencana dan kita tetap dalam Lindungan nya.Amin...
     

Penyaluran BLTS berjalan tertib dengan pendampingan dari petugas Dinas Sosial, pihak kecamatan, serta jajaran Kantor Pos Aek Kanopan untuk memastikan proses berlangsung lancar dan tepat sasaran.(Kur/stjg)
Share:
Komentar


Berita Terkini