Dishub Kembalikan Peruntukan Trotoar Kota Wisata Berastagi

Editor: metrokampung.com
Kadishub Karo, Gelora Fajar Purba.SH beserta jajarannya saat memasang Road Barier di jalan Gundaling Parkiran Mejuah juah Berastagi.

Karo – metrokampung.com
Dinas Perhubungan  Kabupaten Karo melakukan penertiban terhadap pedagang yang kerap berjualan di atas trotoar di kawasan pariwisata tepatnya dilingkungan parkiran Taman Mejuah Juah Brastagi, Rabu (6/2) kemarin, sekaligus memasang  “Road Barier” Besi Pagar Pembatas Parkiran , Rabu (6/2) kemarin.

Aksi ini menyahuti keluhan warga masyarakat terutama para pelancong yang merasa risih dan terganggu dengan adanya aktivitas pedagang liar dan mobil yang parkir di badan trotoar terutama dihari libur umum maupun akhir pekan.

Kadishub Karo, Gelora Fajar Purba, SH,  saat ditemui dilokasi pemasangan “Road Barier” menyebutkan belakangan ini kerap menerima  masukan dari warga terkait adanya penyalah gunaan trotoar yang dikawasan wisata areal Taman Mejuah Juah Berastagi.“Kita langsung apresiasi walau anggaran belum tersedia,”ungkap Purba.

Gelora berharap kiranya dengan terpasanganya Road Barier besi pembatas parkiran tersebut membuat warga terutama bagi pelancong yang berwisata merasakan  kenyamanan saat menelusuri jalanan dan tentunya kedepan menjadikan  kota wisata Berastagi yang bersih dan indah sehingga terlepas dari kata “Kota Wisata Yang Semrawut”.

Pada kesempatan ini juga Gelora berkesempatan  mengucapkan terima kasih atas kepedulian beberapa pengusaha  peduli  kota Wisata Berastagi  yang sudah menyumbangkan bahan material ,” Kita bergotong royong bersama jajaran saya dalam pengerjaannya,”terang Gelora.
 
Selain itu,  pihaknya  bekerja sama dengan Trantib Kecamatan Berastagi juga akan terus menerus melakukan penertiban pedagang yang  berjualan diatas trotoar sehingga nantinya perparkiran di Brastagi akan lebih baik dan tertata , Terutama pada hari libur dimana ruang parkir sangat terbatas dibanding kenderaan yang datang ke Brastagi khususnya yang ada disekitar Parkiran Mejuah Juah tepatnya didepan gerbang kantor Dinas Pariwisata Karo   “Mudah-mudahan kedepannya perparkiran akan lebih baik lagi ,”terang Gelora.

Gelora juga tidak menampik jika trotoar digunakan tempat berjualan sudah dapat dipastikan akan menjadi jorok dan semrawut, untuk itu pihaknya menghimbau kepada warga untuk tidak mengalih fungsikan Trotoar untuk tempat berjualan.

Untuk lebih menjadikan kota wisata Berastagi yang Asri terutama di areal Parkiran Taman Mejuah juah Gelora mengharapkan kesadaran Warga demi majunya kota Berastagi “ Mulai hari ini saya minta kepada pedagang kiranya tidak lagi berjualan di atas trotoar , karena torotoar ini fungsinya untuk pejalan kaki , “pungkasnya. (amr/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini