Bupati Labusel Hadiri Pelantikan DPC/PAC Pemuda Batak Bersatu

Editor: metrokampung.com

Labusel, metrokampung.com
Dewan Pengurus Cabang (DPC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) kabupaten Labuhanbatu Selatan Selatan melantik seluruh Pengurus Anak cabang (PAC) dan pengurus Ranting (PR) Se kabupaten Labuhan Batu Selatan dan sambut kedatangan ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Sumatera Utara (Sumut) Pelantikan digelar Aula Gedung pemlndopo Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Sumatera Utara, Minggu (17/10-2021).

Hadir dalam acara pelantikan pengurus Pemuda Batak Bersatu (PBB) tersebut Bupati LabuhanBatu Selatan H. Edimin, ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Batak Bersatu (PBB) Sumatera Utara D.Maetin Siahaan ST, ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PBB kabupaten labuhanbatu Selatan Robert Hutagaol, Sekretaris Nimrot Nainggolan, Bendarhara Erwin Simanjuntak SE, Kapolsekta Kotapinang AKP Bambang G Hutabarat SH MH, ketua pengurus anak cabang Pemuda Pancasila (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan kotapinang, serta sejumlah OKP dan para undangan.


Bupati Labusel, Edimin, dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus Persatuan3 Pemuda Batak Bersatu.

“Selamat bagi para pengurus yang baru dilantik, semoga dapat bersiinergi dengan Pemkab Labusel untuk melangakah bersama membangun Kabupaten Labuhanbatu Selatan,” ucap Edimin.

Sementara, pada Pelantikan pengurus Pemuda Batak Bersatu (PBB) tersebut dilakukan langsung oleh ketua dewan pimpinan daerah (DPD) Sumatera Utara D.Marthin Siahaan, melantik Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) kabupaten Labuhan Batu Selatan Robert Hutagaol, sebagai sekretaris Erwin Simanjuntak, SE, Bendahara Nimrot Nainggolan masa Bhakti 2020-2025 dan seluruh pimpinan anak cabang (PAC) serta sejumlah pengurus ranting Se-kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pemuda Batak Bersatu (PBB) kabupaten kabupaten Labuhanbatu Selatan Robert Hutagaol dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada ketua DPD provinsi Sumatera Utara D.Martin Siahaan bersama rombongan dapat hadir ke labuhanbatu selatan dalam acara pelantikan ini.

“Begitu juga kepada pendukung yang telah mempercayakan kepada kami untuk menahodai Pemuda Batak Bersatu (PBB) di Labusel ini, kami dari pengurus akan berusaha untuk membesarkan pemuda Batak Bersatu (PBB) sampai ke pelosok pedesaan agar pemuda Batak Bersatu semakin maju kedepannya,” ujarnya.(Oen/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini